Resep Sambal Teri Buat Teman Makan Yang Paling Mantaps!
Siapa yang enggak kenal sama sambal? Teman makan yang sering banget digunakan para Bunda untuk sajian menu makanan di rumah. Buat keluarga Bunda yang suka pedas rasanya memang kurang mantap kalau makan enggak ada rasa sambalnya. Enggak heran kalau banyak yang suka banget sama makanan sambal.
Di Indonesia sendiri sebenarnya banyak kok jenis sambal yang bisa dimasak di rumah. Salah satunya ada sambal teri yang terkenal banget. Bahkan semua daerah di Indonesia udah enggak asing sama makanan sambal teri ini. Terbuat dari bahan-bahan sambal yang ditambah sama teri membuat teman makan ini banyak yang suka. Bunda bisa coba bikin resep sambal teri sendiri di rumah.
Sebenarnya sambal teri termasuk makanan yang umum banget ditemukan di Indonesia. Bahkan enggak sedikit juga orang-orang yang membuat sambal teri untuk dikemas dan dijual. Begitupun dengan Bunda. Kalau emang suka sekali dengan sambal teri, bisa kok coba masak sendiri di rumah. Pasti keluarga makin lahap makannya soalnya sambal teri bikinan Bunda pasti lebih special. Sambal teri ini juga bisa kok Bunda jadi menu sajian ketika ada acara hajatan atau arisan di rumah. Jadinya makanan yang Bunda masak pasti jauh lebih special dengan resep sambal teri buatan Bunda.
Kalau masalah bahan-bahan yang digunakan untuk bikin sambal teri rasanya udah enggak asing lagi, soalnya gampang banget ditemukan di sekitar kita. Sedangkan untuk langkahnya enggak terlalu susah dan gampang banget Bunda. Berikut ini bahan sama langkah buat bikin resep sambal teri sendiri di rumah.
Bahan-bahan:
- Bahan sambel teri
- Teri, tomat, cabe, bawang putih, garam, gula merah, penyedap rasa secukupnya..
Langkah Membuat:
1. Kukus cabe dan bawang putih, kurang lebih 20 menit setelah itu tekan" dg menggunakan sendok sampai hancur...
2. Goreng teri sampai kering
3. Potong" tomat, lalu letakkan di dalam wajan, masak hingga lumat dan sambil di tekan dengan menggunakan spatula/sutil. Setelah air tomat sudah mengering masukkan cabe, gula, garam, penyedap rasa secukupnya. Masak lagi sampai mengering, lalu beri minyak goreng 2 sendok Sayur. Dan tunggu sampai matang. Matikan api
4. Masukkan teri yang sudah digoreng kedalam sambal tomat, lalu aduk sampai rata, Jadi dech
5. Selamat mencoba
Nah, itulah beberapa bahan sama langkah buat bikin resep sambal teri sendiri di rumah. Enggak susah dan sederhana kan Bunda? Rasanya yang mantap bisa Bunda sesuaikan dengan takaran bahan dan takaran porsi sesuai selera Bunda sendiri. Entah mau ditambah agar rasanya lebih pedas ataupun dikurangi. Semoga bermanfaat Bunda, selamat mencoba. Terima kasih.
Tidak ada komentar