Breaking News

Konser Putih Bersatu di GBK Akan Datangkan 500 Artis dan Datangkan 150 Ribu Orang


RATUSAN artis, musisi dan seninan bakal berkumpul di Stadion Gelora Bung Karno dalam kegiatan Konser Putih Bersatu Menuju Kemenangan Indonesia Maju pada 13 April 2019 pukul 14.00-17.00.

Acara dukungan terhadap pasangan Joko Widodo-Maruf Amin ditargetkan akan dihadiri 150 ribu masyarakat khususnya pendukung paslon 01.

Dalam konferensi pers di Kawasan Mega Kuningan, Senin (8/4) puluhan artis dan seniman di antaranya Adie MS, Mira Lesmana, group musik Slank, komikus Ari Kriting memastikan konser ini tak hanya sekadar dukungan pemenangan.

"Ini merupakan sebuah perayaan atas hasil usaha dan kerja nyata dari kepemimpinan Presiden Jokowi bersama semua masyarakat dalam membangun Indonesia menuju negara maju dan makmur," kata Adie MS.

Abdee Negara (Abdee Slank) selaku penggagas kegiatan ini mengungkapkan, kepemimpinan Jokowi-Jusuf Kalla terbukti telah membuat sejarah perubahan menuju Indonesia lebih baik.

"Kepemimpinan Pak Jokowi selama ini sudah berada di jalur yang benar dengan telah menepati janjinya membawa bangsa ini bermartabat dan memasuki era global yang kompetitif," ujarnya.

"Tapi, perjalanan belum selesai. Di konser ini juga ditegaskan bahwa Jokowi-Amin lah yang paling baik dan paling menjamin Indonesia bergerak lebih cepat dalam mewujudkan cita-cita bangsa," imbuhnya.

Para pendukung diimbau mengenakan baju serba putih dalam kegiatan itu.

Dalam kegiatan itu juga akan diisi orasi-orasi oleh Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Amin.

"TKN memfasilitasi penggunaan GBK, bekerja sama dengan semua masyarakat dan mendukung semua aktivitas demi terwujudnya cita-cita kita bersama yakni Indonesia lebih maju di bawah pimpinan Jokowi-Amin," ungkapnya. [wtt]

Tidak ada komentar