Nama Provokator Jangan Cuman Dikantongi Pak, Tegakkan Hukum Secara Adil Pak!!
PATRIOTNKRI.COM - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto menyebut. pemerintah sudah mengetahui pihak yang menunggangi sejumlah peristiwa kerusuhan yang terjadi di Papua dan Papua Barat belakangan ini.
Laporan lengkap soal keterlibatan penunggang gelap ini sudah dilaporkan kepada Presiden Joko Widodo dalam rapat terbatas di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (30/8/2019).
"Memang rusuh ini ada yang menunggangi, mengompori, memprovokasi, ada yang sengaja dorong terjadi kekacauan," kata Wiranto saat konferensi pers usai rapat.
"Dari laporan tadi BIN, Kapolri, kita tahu siapa yang coba dapat keuntungan dari kerusuhan ini. Kita peringatkan siapa pun dia, hentikan itu, karena itu hanya ingin buat suasana instabil," ucap dia lagi.
Menanggapi kabar tersebut masyarakat berharap pemerintah bisa bertindak tegas.
Mereka meminta pemerintah bisa memproses hukum sang pelaku dan tidak hanya membuat konferensi pers di media.
Hal tersebut diutarakan masyarakat dari komentar di berbagai akun sosial media
diantaranya
@Mustafa Siregar
"Ya Allah, kalo sudah tau kenapa tak ditindak, kenapa dibiarin" ujarnya.
hal senada juga diungkap pemilik akun @cahyoyudi.
"jangan cuma omong saja... segera tangkap... provokatornya".
oleh: tim patriot NKRI
Tidak ada komentar