Breaking News

Resep Kulit Risoles. Lembut Tanpa Telur. Dijamin Bikin Irit


Risoles merupakan makanan yang sering sekali ditemukan di beberapa toko roti. Jajanan ini belakangan ini juga sering dijual di pinggir jalan oleh pedagang kaki lima yang biasanya juga menjual beberapa variasi jajanan yang lainnya. Sebanarnya risoles sendiri merupakan pastri dengan isi daging, biasanya menggunakan daging cincang dan juga beberapa jenis sayuran.

Tetapi yang identik dari risoles ini adalah kulit risoles yang enak dan terasa empuk. Berbeda dengan kulit lumpia, kulit risoles lebih punya tekstur yang empuk dan agak tebal. Kalu Bunda ingin bikin risoles sendiri di rumah, kulitnya juga bisa bikin sendiri kok dengan resep kulit risoles yang enak dan lebih irit.

Kulit risoles yang digunakan akan memberikan pengaruh tersendiri di risoles yang akan kita makan Bunda. Jadi kalau kulitnya punya rasa enak dan teksturnya juga pas maka bisa juga rasa risolesnya akan terasa enak juga. Nah, kalau risolesnya enak pasti keluarga di rumah yang disuguhkan juga akan merasa senang. Bukan cuma untuk keluarga di rumah sih, tapi Bunda juga bisa kok kasih suguhan buat tamu undangan kalau ada acara hajatan.Biasanya risoles ini dibawakan ketika tamu pulang dan diletakkan di dalam kardus. Bikin resep kulit risoles sendiri di rumah aja, biar lebih irit dan rasanya bisa disesuaikan.

Bikin kulit risoles bahannya juga enggak susah kok Bunda, gampang banget dicari di sekitar kita. Enggak cuma itu tapi langkah bikinnya juga simpel dan enggak makan waktu yang banyak. Berikut ini bahan sama langkah buat bikin resep kulit risoles sendiri di rumah yang bisa diikuti Bunda.

Bahan-bahan:

  • 250 gr tepung terigu
  • 3 sdm tepung tapioka/kanji
  • 700 ml susu cair (kalau mau ekonomis bgt bisa dibuat encer aja)
  • 3 sdm minyak
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt kaldu bubuk

Langkah Membuat:

1. Campur semua bahan risoles. Aduk rata pake whisk atau bisa juga dimixer bentar cukup sampai rata.


2. Saring adonan sekali supaya halus & tidak bergerindil.


3. Panaskan teflon/wajan kwalik. Oleskan dengan sedikitt minyak pake kuas aja. Kecilkan api, tuang 1 sendok sayur adonan. Tunggu tidak lengket baru angkat ya, tidak perlu dibalik. Lakukan sampai adonan habis.


4. Jadi deh..


5. Tekstur kulit lembut dan lentur walau tanpa telur


Nah, itu dia Bunda bahan sama langkah bikin resep kulit risoles sendiri di rumah. Mudah dan enggak mahal kan bahannya? Untuk takaran porsinya bisa disesuaikan sama kebutuhan dan selera Bunda di rumah ya. Kalau kulitnya udah enak, tinggal bikin isiannya aja Bunda harus lebih enak. Selamat mencoba Bunda, semoga bermanfaat dan terima kasih.

Sumber

Tidak ada komentar