Jokowi Kampanye Akbar di GBK 13 April: Konser Musik Berpakaian Putih
[lndonesia.org] - Setelah Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUBK) memutih oleh massa pendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dalam kampanye akbar Minggu (7/4) kemarin, giliran sang rival, Joko Widodo-Ma'ruf Amin yang unjuk kekuatan dalam kampanye akbar Sabtu (13/4).
Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma’ruf Amin memaparkan konsep kampanye akbar Jokowi di GBK akan menghadirkan suasana yang eksklusif atau terbuka dan menggembirakan. Semua masyarakat dari berbagai kalangan boleh ikut serta meramaikan kampanye di GBK.
“Yang pasti keberagaman pada kampanye akbar Pak Jokowi-Kiai Maruf di GBK tanggal 13 besok akan kami tampilkan ya. Intinya kita memastikan acara kita gembira dan semua rakyat bisa terlibat apapun sukunya, apapun agamanya, apapun pekerjaannya, semuanya akan bersatu dengan bersama-sama,” terang Juru Bicara TKN Arya Sinulingga, Senin (8/4).
Kampanye akbar itu bernama 'Konser Putih Bersatu'. Arya menyebut, memang rencananya seluruh peserta kampanye akbar Jokowi di GBK nanti diimbau mengenakan pakaian putih. Hal itu selaras dengan warna surat suara Jokowi-Ma’ruf yang berwarna putih.
“Tapi kita tetap menghargai keberagaman. Kenapa baju putih? Karena nantinya yang akan dicoblos itu baju putih pada saat di TPS," tuturnya.
Soal salat berjemaah yang menjadi bagian dari kampanye Prabowo-Sandi, Arya mengklaim pihaknya bisa juga menggelar salat jika memang sudah tiba waktunya.
"Mengenai salat dan doa bersama, itu kita sesuaikan dengan waktu saja. Jadi kalau waktunya masuk salat ya tentunya salat berjemaah. Semua diatur dengan kesesuaian waktunya aja,” tutupnya.
Sebelumnya, Ketua TKN Erick Thohir, menyebut akan ada banyak artis dalam kampanye akbar Jokowi pada 13 April nanti, di antaranya Slank. Soal jumlah, Erick normatif menyebut 'Konser Putih Bersatu' akan menjadi kampanye terakhir yang mengesankan sebelum pencoblosan.
"Ini hal yang sangat positif bila masyarakat relawan dilibatkan langsung dalam isi acara konser pemenangan paslon 01 di GBK itu. Konser itu akan digelar besar-besaran. Saya tidak mau bicara angka. Pastinya, ini akan menjadi pesta penutup kampanye terbuka paslon 01 yang sangat luar biasa. Kami di TKN berharap dengan pentas musik ini, sekaligus penutup kampanye, masyarakat memasuki masa tenang dan bersiap menuju ke TPS pada 17 April untuk mencoblos nomor urut 01," kata Erick Selasa (2/4).
Sumber © lndonesia.org
Tidak ada komentar