"Karena memang sekarang kasus kita sedang naik dan beberapa di belahan dunia juga naik," katanya kepada wartawan, Senin (3/5/2021).
Syarief menegaskan, Kota Wuhan merupakan awal mula kasus Covid-19 ditemukan. Sehingga, ia melihat tak menjamin keamanan dari virus jika rute penerbangan ke Jakarta kembali dibuka. Di sisi lain, jika pemerintah ingin memutus penyebaran Covid-19, maka kebijakan ini seharusnya dihindari dan diantisipasi.
"Jadi saya kira supaya masyarakat yang sekarang kita larang mudik juga merasa ada keadilan di situ. Jadi pemerintah betul betul melindungi rakyatnya," tutur politikus Partai Nasdem itu.
Lebih lanjut Syarief mengatakan, dengan kebijakan larangan mudik Idul Fitri kepada masyarakat, maka seharusnya kebijakan larangan itu juga berlaku untuk sektor lain, termasuk kedatangan warga negara asing atau sebaliknya.
"Ketika itu sudah kita putuskan saya harap semua harus tertib, semua dibuat aturan antara pusat dan daerah, antara luar dan dalam. Tempat wisata juga harus ditutup karena akan terjadi kerumunan. Itu harus seirama, nggak boleh dari luar masuk, sementara rakyat kita sendiri nggak boleh mudik," katanya.
Tidak ada komentar