Breaking News

Cek Fakta: Baru Tiga Bulan Menikah, Istri Ceraikan Suami Gara-Gara Dukung Jokowi

SWARAKYAT.COM
- Beredar narasi yang menyebutkan seorang istri gugat cerai suami karena dukung Jokowi. Padahal, pasangan suami istri itu diklaim baru tiga bulan menjalani biduk rumah tangga.

 

Narasi itu diunggah oleh akun Facebook bernama Bintang Ramadhan. Ia menyertakan tangkapan layar artikel berjudul 'Baru Tiga Bulan Menikah, Istri Ceraikan Suami Gara-gara Dukung Jokowi'.

 

Akun tersebut juga membuat narasi menyertakan unggahan tangkapan layar artikel. Berikut narasinya:

 

"Benar nggak sih ini beritanya...??! Istrinya takut punya keturunan cebong botol."

 

Penjelasan

 

Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, Rabu (22/7/2020), klaim yang menyebutkan seorang istri menggugat cerai suaminya karena dukung Jokowi adalah klaim yang salah. Faktanya, gambar tangkapan layar artikel tersebut adalah hasil suntingan atau editan.

 

Judul artikel tersebut telah disunting oleh orang yang tidak bertanggungjawab. Judul asli artikel tersebut adalah 'Baru Tiga Menit Menikah, Istri Ceraikan Suami' yang dimuat dalam situr Ur-ban.id pada 10 Februari 2019.

 

Dikutip dari Ur-ban.id, sepasang pengantin baru di Kuwait memutuskan bercerai selang tiga menit sah menjadi suami istri. Pasangan suami istri itu mencetak sejarah sebagai pernikahan tersingkat yang pernah ada di negara itu.

 

Perceraian itu terjadi karena sang pengantin wanita tak terima dihina dengan sebutan 'bodoh' oleh pengantin pria. Kalimat itu spontan keluar dari mulut pengantin pria saat si wanita terjatuh ketika berjalan keluar di hadapan hakim.

 

Setelah mendengar ucapan si pengantin pria, pengantin wanita langsung berbalik kembali ke hadapan hakim dan menginginkan pernikahan mereka dibatalkan.

 

Dikutip Medcom.id, foto yang identik dengan foto pada tangkapan layar tersebut ditemukan dalam artikel yang dimuat oleh situs Suratkabar.id dengan judul 'Setahun Menikah, Suami Ceraikan Istri Hanya Gara-gara Pantatnya Hitam' yang tayang pada 16 Juli 2017.

 

Kesimpulan

 

Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan klaim yang menyebut seorang istri menggugat cerai suaminya karena mendukung Jokowi adalah klaim yang salah. Klaim tersebut masuk dalam kategori konten yang dimanipulasi.

Tidak ada komentar