Breaking News

Ditagih Ducati Rp500 Juta Karena Foto Wisuda Jokowi, Akun Pemilik Kuis Bilang Begini

SWARAKYAT.COM - Sudah bukan rahasia lagi, sejumlah orang di Indonesia menyangsikan Presiden Jokowi pernah kuliah di Universitas Gadjah Mada. Bahasan soal keraguan Jokowi lulus dari Fakultas Kehutanan UGM itu sampai pada tantangan kuis, bukti foto wisuda Jokowi.

Orang yang meragukan Jokowi pernah kuliah di UGM meminta bukti konkret berupa dokumen foto atau karya skripsi dari Jokowi saat kuliah.

Nah belum lama ini sebuah akun Twitter yang baru netes, karena dibuat pada Januari 2020, membuat kuis untuk membuktikan Jokowi pernah kuliah di UGM. Akun ini berani memberikan motor Ducati seharga Rp500 juta untuk siapa saja yang bisa memberi bukti Jokowi adalah lulusan UGM.



Entah membaca atau tidak tantangan kuis yang dimaksud, Guru Besar Komunikasi Universitas Airlangga yang juga alumni Komunikasi Fisipol UGM, Henry Subiakto mengunggah foto wisuda Jokowi pada 1985.

Henry mengunggah sebuah foto 15 wisudawan dan wisudawati UGM pada tahun tersebut. Pada foto tersebut wisudawan dinomori semuanya. Nah Jokowi dalam foto itu nomor 4, penampilannya kala muda menggunakkan kacamata.

“Siapa sangka foto wisudawan Fakultas Kehutanan UGM di Balairung tahun 1985 ini ada yang jadi Presiden RI ke 7. Hayo di nomor berapa pak Jokowi?” tulis Henry di akun Twitternya.

Postingan Henry masih disangsikan sejumlah akun Twitter. Ada akun sangsi sebab kenapa sejauh ini tidak ada teman alumni se-angkatan Jokowi yang bicara ke publik.

Atas balasan tersebut, Henry memosting foto satu teman seangkatan, Frono Jiwo, yang ada dalam satu frame foto wisuda dengan Jokowi. Pada frame foto yang dimaksud, Frono Jiwo dinomori nomor 13.

Foto teman Jokowi yang diunggah yakni foto saat Frono Jiwo menikah. Kala itu Jokowi datang bersama Iriana dan Gibran yang masih balita.

“Saya wisuda di UGM setelah pak Jokowi. Jaman itu mmg jarang orang punya kamera, blm ada hp berkamera. Kalaupun punya kamera, tdk bebas dipakai saat wisuda. Hanya juru foto yg boleh ambil gambar. Ratusan wisudawan blm tentu beruntung difoto oleh mrk,” tulis Henry.

Henry mengatakan, pada saat ini ada orang yang bebal. Sudah diberikan bukti fakta namun masih ngeyel dengan informasi yang diberikan.

“Di era post-truth, propaganda politik mampu meresap dan mewarnai medsos, hingga korbannya tdk sadar sdh tertanam idelogi & kebenaran semu. Mrk merasa benar krn punya bnyk teman sepikiran yg slg dukung dan membenarkan. Jadi jangan heran kalau menghadapi orang keras kepala,” kata dia.

Henry menuliskan, kenapa Jokowi dan teman seangkatan tidak ikut menyodorkan bukti foto masa lalu saat wisuda. Menurut Henry tandanya, Jokowi tak ambil pusing dengan fitnah yang tertuju kepadanya.

“Itu menandakan beliau tdk mempedulikan fitnah, krn dlm keyakinan agama fitnah itu justru akan mengurangi dosa dan mengangkat derajad orang yg difitnah,” kata dia.

Nah bagaimana dengan akun yang menggelar kuis foto Jokowi saat wisuda. Setelah ada postingan Henry, akun yang membuat kuis ngeles dengan mengalihkan soal kemampuan bahasa Inggris Jokowi.

“Walau Kenyataan poto dibawah ini, di jadikan Pembenaran, itu hak Mereka para pendukung Jokowi. Pertanyaan sederhana nya, Kenapa bhs Inggris Jokowi Jeblok banget.? dan bahkan Bhs Indonesia nya jg Berserakan,” ujar akun pembuat kuis membandingkkan Jokowi dengan Anies Baswedan.

Dan usut punya usut, foto motor Ducati yang dijadikan hadiah ternyata hasil comot dari internet, alias milik orang lain bukan milik akun penyelenggara kuis tersebut.

Tidak ada komentar