Breaking News

Video Megawati Viral, Pengamat: Bentuk Emosional yang Tak Bisa Bedakan Ruang Publik dan Personal

IDTODAY.CO -Video momen saat Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri enggan bersalaman dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya yang terekam televisi saat pelantikan anggota DPR periode 2019-2024 menjadi viral.

Sikap Megawati itu menunjukkan sebagai politisi wanita memiliki keunikan dalam mengelola emosi.

"Megawati sebagai politisi wanita, memang memiliki keunikan, terutama soal pengelolaan emosi yang tidak dapat memisahkan ruang personal dan ruang publik," kata Peneliti komunikasi politik Universitas Telkom Dedi Kurnia Syah saat dihubungi AKURAT.CO, Rabu (2/10/2019).

Hal ini sudah ditunjukkan sejak konflik PDI. Relasi dengan Gusdur, SBY dan kini mulai tampak dengan Surya Paloh.

Lebih lanjut, Dedi menilai secara politik tidak banyak perubahan antara PDIP dan NasDem. Karena sama-sama satu kubu pemerintah, hanya saja mungkin berimbas pada porsi kabinet.

Menurutnya, Nasdem sangat mungkin akan mendapatkan tawaran terendah dari yang ia harapkan. Karena jika PDIP menekan Nasdem hingga di luar batas tawaran Nasdem maka potensi pecah kongsi bisa saja muncul.

"Maka, rasanya itu bukan hanya gimik, tapi orientasinya jelas bahwa ada ketidakcocokan," tuturnya.

Perlu diketahui juga, dalam kesempatan itu, Megawati berjalan dengan menyalami sejumlah orang yang dia lewati. Ada Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang memberikan senyuman kepada Mega. Namun, AHY tiba-tiba ingin mencolek Mega untuk mengajak salaman. Namun, Mega tidak melihat AHY yang ingin mengajak salaman.[akc]

Tidak ada komentar