Jenguk Wiranto, La Nyalla: Ususnya Disambung, Sudah Bisa Buang Angin
Ketua DPD La Nyalla Mahmud Mattalitti membantah isu penyerangan Menko Polhukam Wiranto adalah rekayasa seperti yang banyak beredar di media sosial.
Menurutnya, luka yang dialami Wiranto cukup serius, karena harus menjalani operasi pemotongan usus sepanjang 47 sentimeter.
�Yakin betul ini bukan setting-an, mana mungkin mau di-setting untuk ditikam, apalagi beliau ini kan pejabat tinggi. Saya tanya tadi hasil operasi itu 47 sentimeter usus dipotong, baru disambung. Jadi masa setting-an, mau korbankan diri kita?� ungkap La Nyalla usai membesuk Wiranto di RSPAD Gatot Soebroto, Sabtu (12/10).
Saat ini Wiranto masih dirawat di ruang Cardiac Intensive Care Unit (CICU), kondisinya mulai pulih dan membaik. Meski begitu, menurutnya, Wiranto belum bisa diajak berdialog karena masih dalam keadaan lemah.
�Alhamdulillah saya lihat beliau sudah mendingan, dan saya tanya sama penjaganya, katanya sudah bisa buang angin, sudah Sadar, tapi enggak bisa berkomunikasi, karena mungkin kondisinya juga masih menurun,� ucap.
Post Comment
Tidak ada komentar