Breaking News

Gibran, Sekarang Tak Kasihan Pada Rakyat



Putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, menyatakan akan fokus terjun ke dunia politik dalam waktu dekat, termasuk mengikuti Pilkada Solo, Jawa Tengah.

Bisnis kuliner yang digeluti selama ini akan diserahkan kepada adiknya, Kaesang Pangarep.

"Ya, kalau yang namanya bisnis kan bisa dijalankan orang lain. Sekarang kan Kaesang sudah lulus, sudah bisa saya delegasikan ke Kaesang, minggu depan dia lulus. Sebagian besar akan di-manage oleh Kaesang," kata Gibran di Jakarta Culinary Feastival, Ahad (6/10).

Usai menyerahkan bisnis ke Kaesang, ia menyatakan akan fokus ke dunia politik.
"Iya, seharusnya begitu," ujar Gibran.

Padahal sebelumnya Gibran menyampaikan tidak mungkin ayahnya membentuk dinasti politik karena Jokowi tidak memiliki partai.

�Dinasti apa? Bapak saja enggak punya partai, kok pengen (bikin) dinasti,� ujar Gibran 11 Maret 2018 tahun lalu.

Jika anggota keluarganya terlibat politik, kata dia, maka akan membuat rakyat susah. Ia juga mengaku tidak tertarik dengan bidang politik karena tidak termasuk dalam kemampuannya.

"Enggak ada dinasti. Kasian rakyatnya kalau ada dinasti," kata dia.

Tidak ada komentar