Bantah Hoax Lindungi Anies, Novel: Pak Jokowi Juga Dilaporkan ke KPK
IDTODAY.CO - Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan membantah informasi bohong atau hoax yang mengaitkan dirinya dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Bawedan. Novel dituding menjadi orang yang melindungi Anies Baswedan.
Dengan perlindungan Novel maka laporan-laporan dugaan korupsi terkait Anies Bawedan tidak diusut KPK sampai saat ini.
"Menurut saya yang bikin itu terpublik itu mungkin juga sebenarnya tahu tapi sengaja. Pak Anies itu tidak pernah ada kasus di KPK. Soal orang dilaporkan, saya kira banyak orang yang dilaporkan (ke KPK)," kata Novel saat dikonfirmasi awak media di Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu, 9 Oktober 2019.
Novel mengatakan, tak sedikit orang yang dilaporkan ke KPK. Bahkan, kata dia, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga pernah dilaporkan masyarakat ke KPK ihwal perkara Transjakarta.
"Kita enggak perlu sebut satu persatu lah. Jangankan pejabat-pejabat ya, Pak Jokowi pun dilaporkan ke KPK, kasus Transjakarta, tapi kan konteksnya KPK kemudian tidak melihatnya itu sebagai perkara, belum ditentukan masalah begitu ya," kata Novel.
Maka itu, lanjut Novel, tak ada masalah mengenai pertemuan dengan pihak-pihak yang dilaporkan. Asal mereka bukan yang sedang diusut penegak hukum KPK.
"Jadi kalau bertemu dengan orang dilaporkan enggak ada masalah, yang bermasalah itu bertemu orang yang sedang diperiksa di satu kasus perkara. Nah itu menjadi masalah," tutur Novel.
Dia mengatakan kembali bila Anies tak pernah ada masalah di KPK.
"Tapi kalau dengan Pak Anies, kan Pak Anies tak pernah ada masalah di KPK, tak pernah ada penyelidikan terkait dengan hal yang berhubungan dengan Pak Anies," imbuh Novel.
Sebelumnya, beredar di media sosial terkait foto-foto Novel sedang bersama Anies Baswedan sedang bersama. Banyak yang menarasikan kedekatan keduanya berkaitan juga dengan kasus-kasus di KPK. [vvc]
Dengan perlindungan Novel maka laporan-laporan dugaan korupsi terkait Anies Bawedan tidak diusut KPK sampai saat ini.
"Menurut saya yang bikin itu terpublik itu mungkin juga sebenarnya tahu tapi sengaja. Pak Anies itu tidak pernah ada kasus di KPK. Soal orang dilaporkan, saya kira banyak orang yang dilaporkan (ke KPK)," kata Novel saat dikonfirmasi awak media di Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu, 9 Oktober 2019.
Novel mengatakan, tak sedikit orang yang dilaporkan ke KPK. Bahkan, kata dia, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga pernah dilaporkan masyarakat ke KPK ihwal perkara Transjakarta.
"Kita enggak perlu sebut satu persatu lah. Jangankan pejabat-pejabat ya, Pak Jokowi pun dilaporkan ke KPK, kasus Transjakarta, tapi kan konteksnya KPK kemudian tidak melihatnya itu sebagai perkara, belum ditentukan masalah begitu ya," kata Novel.
Maka itu, lanjut Novel, tak ada masalah mengenai pertemuan dengan pihak-pihak yang dilaporkan. Asal mereka bukan yang sedang diusut penegak hukum KPK.
"Jadi kalau bertemu dengan orang dilaporkan enggak ada masalah, yang bermasalah itu bertemu orang yang sedang diperiksa di satu kasus perkara. Nah itu menjadi masalah," tutur Novel.
Dia mengatakan kembali bila Anies tak pernah ada masalah di KPK.
"Tapi kalau dengan Pak Anies, kan Pak Anies tak pernah ada masalah di KPK, tak pernah ada penyelidikan terkait dengan hal yang berhubungan dengan Pak Anies," imbuh Novel.
Sebelumnya, beredar di media sosial terkait foto-foto Novel sedang bersama Anies Baswedan sedang bersama. Banyak yang menarasikan kedekatan keduanya berkaitan juga dengan kasus-kasus di KPK. [vvc]
Post Comment
Tidak ada komentar