Bukan Hanya Singapore , London Kini Juga Jadi Pusat Wisata Halal Eropa
PATRIOTNKRI.COM - London tidak hanya terkenal akan seni dan galerinya, tetapi juga situs-situs wisatanya yang ternama dan bersejarah, misalnya Istana Buckingham dan Gedung Parlemen.
Dengan lebih dari 1 juta Muslim yang bermukim di London, kota ini bisa jadi merupakan kota paling ramah bagi umat Islam di Eropa.
Makanan halal dapat ditemukan di hampir setiap sudut jalanan dan dari setiap bagian dunia Muslim, termasuk masakan Pakistan, India, Arab, dan Afrika.
Pilihan restorannya termasuk Liman Restaurant yang terkenal dengan masakan Arabnya, Stax Diner di Carnaby Street yang menawarkan burger dan wafel halal ala Amerika, dan Pie Republic untuk mencoba versi halal dari pai Inggris yang tersohor itu
sumber: detik.com
Tidak ada komentar