Breaking News

AKP Tombong Korban Kapal Polairud Polda Sulsel Yang Terbakar Dimakamkan di Pangkep

KORANPANGKEP.CO.ID - Seorang Perwira Pertama Polair Polda Sulsel kelahiran asal kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep) Sulsel meninggal dunia saat menaiki Kapal Patroli Polairud Polda Sulsel bernomor seri KPC-XIV-2017 meledak dan terbakar Rabu (25/7/2019) kemarin, sekitar pukul 16.30 Wita. Saat dalam keadaan tidak sedang beroperasi. di dekat dermaga Polair di Jalan Pasar Ikan, Makassar

Perwira Polisi asal kabupaten Pangkep yang meninggal dunia tersebut bernama AKP Tombong saat dirawat di Rumah Sakit Stella Maris yang berada di Jalan Somba Opu Makassar, akibat luka serius akibat ledakan tersebut. almarhum dinyatakan meninggal dunia pada pukul 21.10 Wita

Almarhun AKP Tombong merupakan kelahiran asal Kampung Sikko Dasere, Desa Kanaungan, Kecamatan Labakkang, Kabupaten Pankajene dan Kepulauan (Pangkep) Sulsel, sehingga jenazah almarhum pun dikebumikan di kampung halamannya di pekuburan Tanah Romboh, Sikko Dasere. usai salat dhuhur, Kamis (25/7/2019) sian tadi

Dari pantauan awak media Sebelum dimakamkan, jenazah almarhum terlebih dahulu di upacarakan. Upacara pemakaman jenazah dipimpin Dir Polair Polda Sulsel Kombes Pol Hery Wiyanto yang di hadiri jajaran Polda Sulsel dan jajaran Polres Pangkep

"Ini penghormatan dan penghargaan dari pemerintah atas jasa dan pengabdian  almarhum kepada bangsa dan negara semasa hidupnya," ujar Dir Polair Polda Sulsel Kombes Pol Hery Wiyanto.

Hery menyebut, semasa hidupnya beliau telah melaksanakan tugas dengan baik, memberi kita contoh untuk tidak menyerah dalam bertugas meski di laut sekalipun. Melalui moment ini, Hery menyampaikan pesan duka mendalam Kapolda Sulsel kehilangan salah satu personelnya.

"Almarhum telah mengemban tugas dengan penuh keikhlasan dan kita patut mencontoh apa yang telah dilakukannya, Kami kehilangan salah satu sosok yang penuh sederhana dan melaksanakan tugas dengan baik. Semoga tenang di alam sana," ungkapnya.

Kapolres Pangkep AKP Tulus Sinaga yang didampingi oleh Wakapolres Pangkep, Kompol Syukri Abham dan Kasatpolair Polres Pangkep, mengaku turut berdukacita dan berbela sungkawa atas meninggalnya AKP Tombong

"Kami turut berbela sungkawa atas meninggalnya almarhum AKP Tombong," ujar Kapolres Pangkep AKP Tulus Sinaga.

Sementara itu Keluarga almarhum nampak terlihat berada di samping makam. Keluarganya, masih terisak, menangis dan berusaha melepas kepergian almarhum dengan ikhlas. Almarhum meninggalkan seorang istri dan lima orang anak.

Dalam peristiwa itu, dikabarkan tiga orang petugas mengalami luka parah akibat ledakan yang berasal dari kapal patroli milik Dit Polair Polda Sulsel tersebut. dan satu diantaranya dinyatakan meninggal dunia usai mendapat perawatan medis. 


Meski demikian, pihak kepolisian hingga saat ini belum memberikan keterangan resmi mengenai kronologi kejadian kapal patroli Polairud Polda Sulsel yang meledak dan terbakar tersebut. 


Hingga berita ini diturunkan belum diketahui penyebab meninggalnya perwira pertama ini, namun diduga korban meninggal akibat terperangap di atas kapal patroli yang meledak dan terbakar tersebut.

(ADM-KP)

Tidak ada komentar