Breaking News

Sedang Terima Tamu Lebaran, Si Jago Merah Hanguskan Rumah PNS Dinas PU Pangkep

KORANPANGKEP.CO.ID - Suasana Hari Raya Idul Fitri 1440 H di kelurahan Tekolabbua, Kecamatan Pangkajene, kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep) Sulsel, diwarnai dengan amukan si Jago Merah.

Kebakaran hebat tersebut menghanguskan rumah milik salah seorang pegawai PNS Dinas Pekerjaan Umum Pangkep, Andi Sultan (56 tahun) saat istrinya sedang menerima tamu kunjungan silatuhrahmi keluarga yang sedang berlebaran. Rabu (5/6/2018)

Kejadian bermula tepat sesaat setelah pelaksanaan Shalat Magrib sekitar pukul 18.30 wita saat pemilik rumah sedang menerima tamu dan tiba-tiba ada suara ledakan dari arah belakang rumahnya. saat pemilik rumah masuk melihat kebelakang rumahnya tersebut, kobaran api sudah membesar dan membakar sebagian isi rumah yang bahannya terbuat 90 persen dari kayu tersebut.

Insiden kebakaran tersebut sontak membuat panik seisi rumah termasuk para tamu yang sedang berada dirumah tersebut dan langsung keluar turun dari rumah panggung tersebut dan meminta pertolongan warga, namun sayang amukan api semakin menjadi jadi dan membakar seluruh bagian rumah.

Sementara itu Pemadam kebakaran Dinas Kebakaran kabupaten Pangkep yang dihubungi warga baru tiba dilokasi setelah 15 menit berlangsungnya kebakaran dan api baru berhasil ditaklukkan oleh tim pemadam kebakaran yang bahu membahu dengan warga dan pihak keamanan Polsek Pangkajene pada pukul 19.20 Wita

Api yang diduga berasal dari hubungan arus pendek listrik ini berhasil dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran satu jam kemudian. Namun tidak ada lagi yang dapat diselamatakan dalam peristiwa yang terjadi saat salat magrib tersebut.

Kapolsek Pangkajene, AKP Slamet Budihari mengatakaan, membenarkan kejadian tersebut Ia menyebutkan saat kejadian korban sedang menerima tamu keluarga dan suami korban sedang tidak ada dirumah karena masih di Makasaar usai ziaarah kubur orang tuanya.

�Api muncul disertai dengan ledakan. Pemilik rumah lagi di depan menerima tamu. Sementara suaminya di Makassar ziarah kubur,� ucapnya.

Budihari menyebutkan untuk sementara penyebab kebakaran diduga akibat hubungan pendek arus listrik, saat ini pihaknya masih mengidentifikasi penyebab kebakaran di TKP.

Beruntung dalam kejadian ini tidak mengakibatkan korban jiwa, namun seluruh harta benda milik korban tidak dapat diselamatkan.

�Kerugiannya sekitar Rp300 juta. Untung tidak ada korban jiwa,� Pungkasnya.

(ADM-KP)

Tidak ada komentar