Breaking News

Terkait Kepemilikan Senjata, Menhan Bela Mantan Danjen Kopassus Soenarko

IDTODAY.CO - Menteri Pertahanan (Menhan) Ryamizard Ryacudu mengutarakan senjata yang dimiliki mantan Danjen Kopassus bukan hasil penyelundupan.

�Bukan penyelundupan ya, senjata sudah ada itu,� kata Ryamizard saat ditemui wartawan di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (29/5/2019).

Kata Ryamizard, Soenarko memang sosok yang suka perang. Karena itu, dia tidak terkejut jika Soenarko disebut memiliki senjata.

�Saya rasa bukan penyelundupan ya, senjata sudah ada dari dulu. Kan dia perang terus itu orang. Di Tim Tim (Timor Timur), di Aceh, mungkin senjata rampasan di situ,� katanya.

Terkait dengan dugaan ada keterlibatanSoenarko dalam aksi 22 Mei 2019, Ryamizard tak mau berkomentar. Ryamizard mengatakan, jika memang sudah direncanakan Soenarko, itu bukan hal yang baik.

�Saya tidak tahu. Kalau rencana berarti tidak baik,� katanya. [sn]

Tidak ada komentar