Breaking News

Peserta Kampanye Benarkan Laporan Penghadangan yang Diterima Prabowo

Peserta Kampanye Benarkan Laporan Penghadangan yang Diterima Prabowo

[lndonesia.org] - Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto mengaku mendapat sejumlah laporan mengenai upaya penghadangan warga untuk datang ke Kampanye Akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (7/4).

Dia pun menanyakan langsung perihal laporan tersebut kepada peserta kampanye.

"Saya dengar saudara banyak yang diganggu untuk datang ke sini (GBK). Betul?" tanya Prabowo.

Sontak hadirin membenarkan laporan itu dengan serentak.

"Betul," teriak massa.

Adapun laporan yang didapat Prabowo adalah penghadangan ratusan bus dari berbagai daerah yang ingin ke GBK. Ada oknum dan pihak yang tidak bertanggung jawab melakukan upaya pencegahan itu.

"Saya dapat laporan masih ratusan bus yang gak sampa di sini (GBK)," ungkapnya.

Kendati demikian, Prabowo mengimbau kepada jutaan pendukungnya agar semangat perjuangan tidak surut. Dia mengajak masyarakat untuk melakukan perubahan dengan medatangi tempat pemungutan suara (TPS) pada 17 April 2019 mendatang.

"Tapi kita tidak kuatir kita tidak gentar, nanti di TPS, kau lah beri jawaban kepada mereka-mereka itu," kata Prabowo tanpa merinci kata ‘mereka’ yang dimaksud.

Sumber © lndonesia.org

Tidak ada komentar