Breaking News

[Mengapa ??? ] Masjid Al Aqsa dan Katedral Notre Dame Terbakar di Saat Bersamaan ??




  Opini    KU   - Api berkobar di kompleks Masjid Al-Aqsa di Yerusalem awal pekan ini, di waktu yang bersamaan dengan kebakaran yang terjadi di Katedral Notre Dame di Paris.

Rekaman yang beredar di sosial memperlihatkan asap dan api muncul dari atap struktur yang dikenal sebagai Ruang Doa Marwani, atau Solomon's Stables.

"Kebakaran terjadi di ruang penjaga di luar atap Ruang Doa Marwani, dan brigade api Wakaf Islam menangani masalah ini," begitu kata seorang penjaga seperti dimuat Kantor Berita Palestina, dilansir ulang News Week. 

Berita tentang insiden di Masjid Al-Aqsa, situs tersuci ketiga di Islam dan pusat konflik Arab-Israel itu seakan terhalang peristiwa kebakaran yang lebih besar yang melanda Katedral Notre Dame pada saat yang sama.

Kantor Presiden Palestina Mahmoud Abbas pun menyatakan keprihatinan yang mendalam pada atas kebakaran yang terjadi di Katedral Notre Dame.

"Kepresidenan mengukuhkan solidaritas dan simpatinya dengan teman-teman kita di Perancis atas insiden ini," kata Abbas.

Ruang Sholat Marwani terletak di bawah sudut tenggara Temple Mount, yang dikenal oleh umat Islam sebagai Haram al-Sharif, yang berisi Kubah Batu dan Masjid Al-Aqsa. 

Ketika kejadian, wilayah setempat untuk sementara ditutup terlebih dahulu. Polisi Israel telah membuka penyelidikan atas insiden itu, yang dilaporkan melibatkan pemeriksaan terhadap seorang penjaga, yang seharusnya bertugas pada saat kecelakaan itu. Berikut detik-detik kejadian saat Masjid Al Aqsa tengah terbakar.


Sheikh Azzam al-Khatib, direktur jenderal Departemen Wakaf Yerusalem dan Departemen Urusan Masjid Al-Aqsa, mengatakan kepada TV Jordan Al-Mamlaka bahwa kebakaran terjadi di halaman dan informasi awal menyatakan bahwa kebakaran mungkin disebabkan oleh anak-anak yang merusak area tersebut. 

Kompleks ini secara keseluruhan terletak di bagian Kota Tua Yerusalem Timur, awalnya diduduki oleh Yordania selama konflik Arab-Israel 1948 yang mengikuti pendirian Israel. Tetapi kemudian direbut oleh Israel selama perang kedua pada tahun 1967. 

Israel mencaplok keseluruhan kota pada tahun 1980 dalam suatu langkah yang tidak diakui oleh banyak komunitas internasional, meskipun monarki Jordan diberikan hak penahanan atas situs-situs suci Islam.

Dalam langkah kontroversial, Presiden Donald Trump mengakui keseluruhan Yerusalem sebagai ibu kota Israel pada bulan Desember 2017, menolak klaim Palestina yang bersaing untuk kota tersebut dan mengecewakan konsensus internasional yang luas. [rm]


Kebakaran Katedral Notre-Dame Diyakini Tak Disengaja dan Tak Terkait Teror




 Jaksa-jaksa Paris sedang menyelidiki penyebab kebakaran yang melalap sebagian atap Katedral Notre-Dame yang berusia 850 tahun. Sejauh ini diyakini kebakaran ini muncul secara tidak sengaja dan diyakini tidak terkait teror. 

Seperti dilansir The Guardian dan AFP, Selasa (16/4/2019), penyelidikan awal yang dilakukan jaksa Paris menyatakan bahwa api yang awalnya muncul di bagian loteng dan menyebar ke atap Katedral Notre-Dame ini terjadi secara tidak disengaja. 

Dalam pernyataannya, jaksa Paris menyebut mereka telah mengesampingkan dugaan aksi pembakaran yang disengaja terkait kebakaran di Katedral Notre-Dame ini. 

Jaksa Paris juga menyatakan keyakinan mereka bahwa kebakaran pada katedral ikonik bagi Prancis ini tidak terkait teror. 

Penyelidikan secara menyeluruh tengah berlangsung untuk mencari tahu penyebab kebakaran ini. Kepolisian setempat dilaporkan sedang menyelidiki kebakaran ini sebagai 'perusakan tak disengaja yang disebabkan oleh kebakaran'. 

Secara terpisah, seorang sumber yang memahami penyelidikan menyatakan bahwa para penyidik fokus dalam mencari tahu apakah api menyebar dari lokasi rekonstruksi yang sedang berlangsung di bagian atap katedral. Para pekerja konstruksi setempat diketahui telah diinterogasi para penyidik Paris pada Senin (15/4) malam waktu setempat. 

Akibat kebakaran ini, bagian spire atau menara runcing ikonik Notre-Dame hangus dan roboh. Struktur kayu sepanjang lebih dari 100 meter dan berusia ratusan tahun yang ada di bagian loteng katedral juga dilaporkan hangus terbakar.

Kendati demikian, struktur utama dan dua menara tersohor pada Katedral Notre-Dame berhasil lolos dari api. Kepala Brigade Pemadam Kebakaran Paris, Jean-Claude Gallet, menyebut pencapaian besar telah dilakukan oleh ratusan petugas pemadam yang berhasil mengendalikan kobaran api agar tidak menyebar lebih luas.

Tak hanya itu, petugas pemadam kebakaran juga berhasil menyelamatkan beberapa artefak berharga yang ada di dalam katedral. Dua artefak yang diselamatkan di antaranya Mahkota Suci Duri dan tunik suci yang dipakai Raja Prancis abad ke-13, Saint Louis. Dua artefak itu dievakuasi keluar saat api masih berkobar di dalam katedral. 


Ditambahkan Gallet bahwa dua pertiga atap Katedral Notre-Dome 'telah hancur' akibat kebakaran. Upaya pemadaman sisa-sisa api dan pendinginan bagian dalam katedral kini masih berlangsung. Satu petugas pemadam kebakaran dilaporkan mengalami luka serius saat menjalankan tugasnya.

Tidak ada komentar