Surat 15 Ayat 3 Jawaban Telak Narasi Teroris 15/3 Selandia Baru
Brenton Tarrant, teroris yang menembaki jamaah Masjid di Selandia Baru, Jumat (15/3) mengklaim aksi terrornya dilakukan untuk menyelamatkan masa depan ras kulit putih.
"Kita harus memastikan keberadaan rakyat kami dan masa depan anak-anak kulit putih," kata teroris yang menewaskan 49 orang itu.
Dalam narasi Tarrant, umat Islam yang menjadi korbannya ia sebut sebagai penjajah.
Rupanya, ada ayat Al Quran yang bisa dijadikan jawaban telak. Surat 15 ayat 3 menyebutnya angan-angan yang kelak akan diketahui akibatnya.
"Narasi pelaku terror pada 15/3 ini mengingatkan kita pada surat 15 ayat 3," kata Muchlisin BK melalui akun Instagramnya.
Ayat itu berbunyi:
???????? ??????????? ???????????????? ???????????? ?????????? ???????? ???????????
"Biarkanlah mereka (di dunia ini) makan dan bersenang-senang dan dilalaikan oleh angan-angan (kosong), maka kelak mereka akan mengetahui (akibat perbuatan mereka). (QS. Al-Hijr: 3)
Post Comment
Tidak ada komentar