Breaking News

Pemimpin Redaksi Harian Malaysia Jadi Korban Meninggal Gempa Lombok


NUSANEWS - Satu orang warga negara Malaysia menjadi korban tewas dalam bencana gempa bumi dan tanah longsor yang terjadi di Lombok akhir pekan kemarin (Minggu, 17/3).

Dia diidentifikasi sebagai Datin Tai Siew Kim, wakil pimpinan redaksi eksekutif harian berbahasa Mandarin, Sin Chew Daily dan jug istri Pemimpin Redaksi Pers China, Datuk Teoh Yang Khoon.

Dia dilaporkan sedang berlibur dengan putranya dan sekelompok teman sekolahnya di Lombok saat bencana terjadi.

Mereka telah berada di Lombok sejak 14 Maret lalu dan dijadwalkan kembali ke Kuala Lumpur pada hari ini (Senin, 18/3).

Sang putra yang berusia 20 tahun dilaporkan terluka dan dirawat di rumah sakit di Lombok.

"Kementerian Luar Negeri telah menerima laporan bahwa seorang Malaysia telah meninggal sementara enam lainnya hilang setelah gempa berskala 5,8 yang lebih dahsyat melanda Lombok Timur, Indonesia hari ini pukul 2.07 siang," begitu keterangan Kementerian Luar Negeri Malaysia seperti dimuat The Star Online.

"Kementerian ingin menyampaikan belasungkawa kepada para korban dan keluarga mereka yang terkena dampak," tambah pernyataan yang sama.

Diketahui, gempa bumi berkekuatan 5,8 di Lombok telah memicu terjadinya tanah longsor siang kemarin.

Tanah longsor menyebabkan sekitar 40 wisatawan terjebak di air terjun Tiu Kelep di Desa Senaru, utara Lombok.

SUMBER

Tidak ada komentar