Gubernur Anies : Tunjukkan Pada Saya Apa Manfaat Uang Rakyat untuk Produksi Alkohol?
Islamedia - Gubernur DKI Jakarta Anies R. Baswedan meminta kepada pihak yang kontra terhadap wacana penjualan saham BIR untuk bisa menunjukkan apa manfaat yang didapat pemprov bila tetap mempertahankan saham di perusahaan produsen bir bermerk Anker itu.
�Saya tidak paham dimana kontra nya, tunjukkan pada saya manfaat bagi pemerintah dan rakyat ketika uang rakyat diletakkan di usaha produksi alkohol,� ujar Anies di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (13/3/2019).
Anies memaparkan bahwa saham sebesar 26,25 persen tersebut nilainya Rp 1,2 triliun. Menurutnya, dengan uang sebanyak itu pemprov DKI bisa melakukan hal-hal yang berkaitan dengan pembangunan. Menurut Anies, pembangunan tidak dapat dilakukan apabila uang tersebut diparkir di perusahaan bir.
�Jadi kalau saham, usaha kita itu di bidang konstruksi di bidang keuangan, itu membantu pembangunan. Tapi kalau produksi alkohol di mana pembangunannya, dan badan usaha negara itu harus bertanggung jawab kepada rakyat loh,� ujarnya.
Seperti diketahui Pemprov DKI sudah lama mencatatkan investasinya di perusahaan bir Anker. Tepatnya sejak 1970. Selama 49 tahun itu pemprov menggenggam saham sebesar 26,25 persen.
Saham pemprov tersebut terbagi atas dua nama yaitu atas nama pemprov DKI Jakarta sebesar 23,34 persen dan atas nama BP IPM Jaya sebesar 2,81 persen. Dari saham yang dimilikinya, Pemprov mendapat keuntungan sekitar Rp 37 miliar hingga Rp 50 miliar per tahun.
sumber : jawapos
[islamedia].
Post Comment
Tidak ada komentar