Breaking News

Empat Ayat Alquran yang Menggigil di Parlemen New Zealand

the independent
Ada yang berbeda pada sidang parlemen di Selandia Baru. Sebab Al-Quran dibacakan selama sidang pada hari Selasa kemarin. Ini pertama kali sejak serangan teroris pekan lalu di mana dua masjid menjadi sasaran teroris yang merenggut 50 nyawa.

Seorang imam Muslim memimpin doa dan tilawah di parlemen, ia melihat isyarat solidaritas dengan para korban penembakan.

Perdana Menteri Jacinda Ardern, yang telah menerima pujian internasional atas tanggapannya terhadap serangan itu telah menawarkan bantuan untuk menanggung biaya pemakaman para korban. Ia memulai pidatonya dengan kalimat "Assalamualaikum", ucapan bahasa Arab yang berarti 'damai bagimu' .

Dia mendorong para warga untuk ikut berduka cita terhadap komunitas Muslim yang mengalami serangan saat Jumatan dan bersumpah bahwa teroris akan dihukum seadil-adilnya.


Ayat-ayat tersebut berasal dari Surat al-Baqarah  yang menekankan kesabaran, doa, dan keadilan pada hari penghakiman. Berikut ayat-ayat yang dibacakan:

153. Wahai orang-orang yang beriman! Mohonlah pertolongan (kepada Allah) dengan sabar dan salat. Sungguh, Allah beserta orang-orang yang sabar.

154. Dan janganlah kamu mengatakan orang-orang yang terbunuh di jalan Allah (mereka) telah mati. Sebenarnya (mereka) hidup, tetapi kamu tidak menyadarinya.

155. Dan Kami pasti akan menguji kamu dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa, dan buah-buahan. Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang sabar,

156. (yaitu) orang-orang yang apabila ditimpa musibah, mereka berkata (sesungguhnya kami milik Allah dan kepada-Nyalah kami kembali).

Tidak ada komentar