Ditemukan Ribuan Tabloid Indonesia Barokah di Temanggung

Islamedia - Ribuan eksemplar tabloid Indonesia Barokah di temukan di Kabupaten Temanggung Jawa Tengah, tersebar dari 20 Kecamatan yang ada di Temanggung hampir semua kecamatan ditemukan tabloid tersebut kecuali Kecamatan Kaloran, Wonoboyo dan Bansari.
Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Temanggung Erwin mengatakan bahwa setelah mendapatkan informasi peredaran tabloid tersebut, pihaknya langsung mengintruksikan ke jajaran panwas kecamatan dan panwas desa untuk menelusuri peredaran tabloid tersebut.
�Kami tidak punya wewenang untuk membuka isi dari paket itu, hanya saja beberapa paket ditemukan sudah terbuka. Selain itu juga sudah ada tabloid disebarkan di masjid-masjid,� kata Erwyn seperti dilansir antara, jum'at(25/1/2019).
Erwin mengungkapkan tabloid belum sempat disebar karena saat ditemukan masih berada di kantor pos, seperti di Kecamatan Parakan, Pringsurat, dan Kledung. Paket yang berasal dari Redaksi Tabloid Indonesia Barokah Pondok Melati Bekasi belum dikirim oleh petugas Kantor Pos Parakan.
�Kami masih menunggu laporan dari panwascam terkait dengan tabloid ini, jumlah pastinya memang belum bisa dipastikan, tapi kami perkirakan bisa mencapai ribuan eksemplar tabloid,� katanya.
Ia mengatakan selain berkoordinasi dengan jajaran panwascam dan panwas desa, pihaknya juga berkoordinasi dengan pihak keamanan terkait dengan peredaran tabloid ini.
Ia menuturkan paket pengiriman dari Redaksi Tabloid Indonesia Barokah Pondok Melati Bekasi terbungkus rapi dengan amplop dan plastik. Alamat yang dituju dari paket tersebut sebagian besar adalah nama-nama masjid yang ada di wilayah Kabupaten Temanggung.
Ia menghimbau agar masyarakat yang sudah memegang atau membaca tabloid tersebut tidak menyebarluaskan isi dari tabloid tersebut.
�Jangan sebarluaskan dulu, sebaiknya dititipkan di pemerintahan desa, kepolisian atau jajaran Bawaslu,� pesannya.
Ketua Panwascam Parakan Hikmatus Sa`adhon mengatakan pihaknya sudah mengintruksikan kepada Panitia Pengawas Desa/Kelurahan untuk melakukan pengecekan peredaran tabloid tersebut di desa-desa.
�Ada 69 paket amplop dari Redaksi Tabloid Indonesia Barokah Pondok Melati Bekasi yang ditujukan kepada masjid di wilayah Kecamatan Parakan dan 33 paket yang ditujukan kepada masjid di wilayah Kecamatan Kledung,� katanya. [islamedia].
Post Comment
Tidak ada komentar